Saturday, August 23, 2014

Restaurant & Hotel Bukit Indah, Melihat Yogyakarta Dari Ketinggian


Pernahkah Anda membayangkan duduk di beranda belakang rumah sambil minum teh poci dan dimanjakan dengan pemandangan yang aduhai? Dapatkan kenikmatan itu dengan mengunjungi Restaurant Bukit Indah yang terletak di Jl. Jogja –Wonosari km 15, Daerah Istimewa Yogyakarta.


Restoran ini memiliki beranda di bagian belakang yang menghadap kota Yogyakarta. Dari sudut ini kita bisa melihat beberapa keramaian lalu lintas jalan menuju Wonosari yang diramaikan dengan kerlip lampu kendaraan yang hilir mudik. Jika mata kita memandang ke arah yang lebih luas lagi, mata Anda akan bertemu dengan bukit dan hutan yang hijau. Sawah-sawah warga yang memasuki musim tanam terlihat seperti permadani. Pemandangan inilah yang sulit kita temukan di pusat kota. Saat cuaca cerah, dari beranda ini kita bisa melihat langit yang semburat memerah saat matahari terbenam. Kursi-kursi yang terbuat dari kayu dengan meja yang bundar, membuat kita bisa mengajak beberapa teman sekaligus untuk larut melihat keindahan alam di ketinggian 300 mdpl.

Nah, kini saatnya mencicipi menu restoran yang tersedia. Penyuka seafood akan disuguhi dengan masakan gurami, udang, tuna dan kakap. Sedangkan menu lainnya ada sop jagung, olahan ayam, daging, sayuran, mie dan salad. Untuk minumannya, ada kopi, teh, jus dan float yang siap dihidangkan. Bila tak ingin makan besar, Anda bisa memilih kudapan yang ringan seperti french fries, banana roll cheze dan toast keju. Harga makanan dan minuman disini berkisar dari harga Rp. 3000 hingga Rp. 60.000.

Bersantai di beranda restoran ini mungkin tidak cukup untuk mengatasi penat Anda. Luangkan waktu satu atau dua hari untuk menginap di hotel yang dekat dengan beberapa destinasi wisata seperti Kids Fun, Istana Ratu Boko dan Candi Prambanan ini. Bukit Indah Hotel memanfaatkan betul posisinya yang berada di ketinggian. Dengan menyewa kamar dengan tipe family room misalnya. Anda akan disuguhi dua tempat tidur plus view kota Yogyakarta dari kejauhan. Tipe kamar lainnya adalah standard, deluxe dan superior. Ruang meeting dalam jumlah yang besar juga tersedia.

Terletak di tepi jalan utama menuju Wonosari, Restaurant & Hotel Bukit Indah sangat mudah dijangkau. Menghabiskan akhir pekan atau liburan disini seperti mengisi kembali tenaga kita yang hilang ditelan kepadatan kota.
Destinasi wisata kuliner lainnya di Yogyakarta adalah gudeg Mbarek, K Meals dan Jimbaran.



No comments:

Post a Comment